Saturday, September 30, 2017

Software WAJIB yang Perlu Dipasang Sesudah Install Windows

Install ulang windows memang terkadang menjadi sesuatu yang merepotkan bagi sebagian orang, khususnya yang tidak begitu mengerti tentang komputer. Kali ini saya akan memberitahu dan menjelaskan Software wajib yang perlu dipasang sesudah install Windows.

Software yang Perlu Dipasang Sesudah Install Windows


Windows memang merupakan sistem operasi yang banyak digunakan oleh sebagian user atau pengguna komputer dengan alasan karena tampilannya yang user friendly dan mudah untuk digunakan. Ada beberapa masalah yang sering menyebabkan rusaknya sistem operasi, seperti terkena virus, data terhapus, dan lain – lain. Sayangnya ketika sistem operasi windows rusak atau terkena virus tak jarang juga kita terpaksa harus mengistall ulang laptop kita dengan sistem operasi yang baru.


Nah supaya kita tidak kerepotan saat ingin install ulang ada baiknya kita mengetahui software apa saja yang harus kita siapkan untuk tempur, check it out :)

  1. Software Driver bisa juga pakai utilities driver booster
    Driver merupakan komponen terpenting yang harus dipersiapkan sebelum melakukan install ulang karena fungsi dari driver adalah untuk mengoptimalkan kinerja sebuah hardware.
    Software WAJIB yang Perlu Dipasang Sesudah Install Windows

    Driver bisa didapat dari CD bawaan suatu komputer/laptop maupun diunduh dari internet berdasarkan merk atau vendor hardware yang digunakan. Jika tidak ingin ribet atau driver yang dicari sulit untuk menemukannya di internet maka kamu bisa menggunakan driverpack solution atau IObit driver booster yang terbaru.

    Baca juga : Cara mendapatkan driver notebook atau laptop 100% original dan resmi.

  2. Software Office
    Mustahil jika kita install windows tanpa install “software office”, ya office mulai dari Ms. Office yang berbayar sampai Libre Office yang GRATIS... Sebagian besar dari kita mengenal office adalah perangkat yang biasa digunakan untuk keperluan kantor, mulai dari mengolah data teks, angka, membuat sebuah presentasi, urusan surat-menyurat, sampai mengolah database semuanya lengkap tersedia di Office. 
  3. Software WAJIB yang Perlu Dipasang Sesudah Install Windows

  4. Browser
    Hampir disemua jenis windows tak terkecuali sistem operasi lainnya seperti linux dan mac sudah memiliki browser didalamnya, seperti windows 10 yang saat ini digandeng microsoft edge sebagai pengganti internet explorer yang telah tergantikan.

    Software WAJIB yang Perlu Dipasang Sesudah Install Windows

    Entah karena hanya mengikuti saran teman atau karna sudah terlanjur nyaman dengan browser pilihannya para pengguna browser non-bawaan pun harus segera mendownload atau menginstall kembali browser idamannya tersebut setelah selesai install windows, entah itu si firefox, chrome, opera, comodo atau browser lain, pokoknya insting mereka akan tertuju pada browser idamannya sampai lupa install yang lain ehehe..

  5. Software Pembaca Ekstensi Tertentu (.rar, .zip, .iso, .pdf, dll)

    Software Rar, ISO, Adobe Reader, Movie Player

    Sifat alami manusia itu tidak pernah puas akan sesuatu yang telah ada, begitupun dalam dunia teknologi selalu ingin yang lebih walaupun ada yang sudah ada. Berbagai software bawaan windows pun seolah tak berguna bagi mereka, contohnya software untuk membuka ekstensi .rar ataupun .zip yang telah disediakan windows namun mereka lebih memilih winrar ataupun winzip karena sudah terbiasa, ataupun software bawaan windows untuk burn cd  tetapi mereka lebih memilih software lain seperti daemontools, ultraISO, powerISO, dsb. Untuk pembaca pdf mungkin sebagian orang lebih memilih adobe acrobat karna saran dari teman atau sering liat di warnet kali ya, tapi ada pula pdf reader lain seperti nitroreader bahkan chrome pun bisa digunakan sebagai pembaca file pdf loh.

  6. Software Utilities
    Yang terakhir yaitu software untuk mempermudah keperluan tertentu atau biasa kita kenal software utilities. Menurut saya software utilities disini cukup penting untuk orang tertentu yang fungsinya ya untuk mempermudah/meringankan ehehe... Contoh software utilities yaitu antivirus (ya ini pasti udah pada tau lah ya gak perlu dijabarin panjang x lebar), software downloader (idm, eagleget, dkk), chatting (yahoo messenger, line, wa, skype, banyak lah pokoknya), software peringan pc (ccleaner, tuneup utilities), editing (photoshop, coreldraw, inkscape, gimp, dkk), lighting layar (flux), pengatur dekstop (fences), dan pokoknya masih banyak yang lainnya karna tergantung dari pemakaian users.

Nah itu dia sedikit ulasan mengenai  Software wajib yang perlu dipasang sesudah install Windows. Gimana, apakah di komputer atau laptop kamu sudah terpasang software - software tersebut? jika belum yuk mulai install atau persiapkan dari sekarang juga sebelum kamu install ulang komputer atau laptop kamu.

Semoga ulasan diatas dapat bermanfaat bagi kita semua ^_^  (aamiin..)

No comments:

Post a Comment